Kapolsek Cibeber Bersama Forkopimcam Melaksanakan Penanaman Pohon Di Desa Karangnunggal

    Kapolsek Cibeber Bersama Forkopimcam Melaksanakan Penanaman Pohon Di Desa Karangnunggal

       Polsek Cibeber Polres Cianjur Polda Jabar - Dalam rangka melaksanakan penghijauan sejak dini, Kepolisian Sektor Cibeber bersama Forkopimcam melaksanakan penanaman pohon yang berlokasi di Kampung Pasirjangkung, Desa Karangnunggal, Kecamatan Cibeber, Cianjur.

       Kapolres Cianjur AKBP ASZHARI KURNIAWAN melalui Kapolsek Cibeber KOMPOL ACA NANA SURYADI bersama dengan Forkopimcam Cibeber melaksanakan penanaman pohon dalam rangka penghijauan sejak dini pada Hari Rabu Tanggal 23 Agustus 2023 pukul 09.00 wib.

       Kegiatan penanaman pohon ini dilaksanakan di Desa Karangnunggal untuk di jadikan contoh bagi Desa Desa yang lain di Kecamatan Cibeber. Pada kesempatan tersebut Camat dan Danramil hadir pada program penghijauan tersebut. Kades Karangnunggal yang sudah menyiapkan lahan juga mengikuti kegiatan tersebut.

       Setelah selesai melaksanakan kegiatan tersebut Forkopimcam menitipkan pesan kepada Kades Karangnunggal agar selalu merawat tanaman tersebut. 

       Kapolsek Cibeber pada saat dikonfirmasi melalui WhatsApp mengatakan bahwa pelaksanaan penanaman pohon ini kita lakukan di Desa Karangnunggal mudah mudahan Desa Desa yang lain segera mengikuti dan melaksanakan penghijauan, Ungkap Kapolsek Cibeber.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Cilaku Lestarikan Negeri Melalui...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Sukaresmi Bersama Forkopimcam Melaksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Passing In dan Passing Out Pangkoopsud II
    Bakamla RI Terima Courtesy Call dari Amerika Serikat

    Ikuti Kami